Laporan Wartawan NexTren, Kelvin Layzuardy
NexTren.com - Lelang adalah sebuah kegiatan yang menjual barang dengan cara melakukan penawaran tertinggi.
Lelang sendiri biasanya dilakukan secara langsung dengan sistem tatap muka.
Namun, bagaimana jika lelang bisa dilakukan secara online tentu akan sangat mudah dan asik bukan?
Saat ini ternyata kamu bisa melakukan lelang secara online loh.
Baca Juga: Begini Cara Melihat Penghasilan Youtuber, Bikin Kamu Ingin Nge-Youtube
Caranya cukup mudah karena kamu bisa mengikuti lelang online lewat aplikasi Wowbid.
Aplikasi ini sendiri bisa kamu download lewat Play Store atau App Store yah.
Pada aplikasi ini kamu akan bisa mengikuti lelang berbagai barang mulai dari elektronik hingga barang sehari-sehari.
Selain lelang secara online ada juga lelang secara offline.
Baca Juga: Suka Menulis Novel? Aplikasi Ini Mungkin Bisa Jadi Sarana Kamu Menulis
Namun, pada lelang secara offline kamu harus menggunakan coin untuk menaruh bid lelang.
Hal ini tentu dilakukan agar tidak terjadi sistem hit and run yang bisa merugikan yah.
Coin sendiri bisa kamu dapatkan dengan cara log in setiap hari.
Selain itu bisa juga dengan cara membelinya yah.
Baca Juga: Cari Kegiatan Asik Untuk Anak Lewat Aplikasi Ini, Ga Perlu Ribet
Nah, jadi itu dia aplikasi lelang online yang bisa kamu pakai loh.
Cukup membantu dan bikin mudah bukan buat kamu yang suka ikut lelang?
Jadi tunggu apa lagi langsung download aja yah dan cobain.(*)