Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama
Nextren.com – Kabar tidak menyenangkan datang dari divisi mobile phone LG.
LG berencana akan menghentikan sementara produksi mobile phone di Korea Selatan.
Bersamaan dengan penghentian sementara produksi di Korea Selatan, LG akan menggenjot produksi ponsel di Vietnam untuk memenuhi kebutuhan produksi.
Baca Juga : LG Daftarkan Hak Paten untuk 3 Kamera Selfie, Upaya Berinovasi
Mengutip dari Reuters, LG memutuskan untuk memproduksi handset lokal untuk menutup kerugian divisi mobile phone.
Bisnissmartphone LG tengah mendapat peringatan karena kesulitan bersaing di pasar.
Akibatnya, LG harus menutup kerugian tersebut dengan beberapa solusi, termasuk berimbas pada harga lineup TVnya.
LG memproduksi smartphone di beberapa negara, Korea Selatan, China, Vietnam, Brazil, dan India.
Pabrik produksi di Korea Selatan memproduksi smartphone flagship LG, mencakup 10% sampai 20% kebutuhan produksi.
Baca Juga : Rilis LG V50 ThinQ Akhirnya Resmi Ditunda, Apa Penyebabnya?
Melansir Android Authority, smartphone flagship terbarunya, LG G8 ThinQ tidak mampu memberi banyak kontribusi pada bisnis mobile phone LG.
Salah satu penyebabnya adalah review yang kurang baik terhadap LG G8 karena dianggap tidak memiliki terobosan.
Bahkan di Amerika smartphone LG sudah tersingkir oleh smartphone produksi China, OnePlus.
Sanggupkah smartphone LG bertahan?
(*)