Jumbo, Aplikasi iPhone Yang Bisa Hapus Semua Tweet Lama Kamu

Jumat, 19 April 2019 | 18:15

Aplikasi Jumbo bisa kamu download gratis di App Store

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com -Buat kamu pengguna iPhone, kami punya aplikasi bagus yang bisa kamu coba.

Aplikasi ini bernama "Jumbo".

Fungsinya sederhana tapi cukup penting juga loh.

Aplikasi ini punya fungsi utama untuk menjaga privasi kamu dalam menggunakan internet dan media sosial.

Jumbo punya kemampuan untuk menghapus jejak dari pencarian kamu di Google bahkan menghapus status lama kamu di Twitter dan Facebook.

Baca Juga : Mengintip Betapa Ngebutnya Meizu 16s Dalam Buka-Tutup Aplikasi

App Store

Jumbo bisa digunakan untuk Twitter, Facebook, Google Search dan Alexa

Nah, dari situ saja kamu sudah bisa lihat manfaatnya kan.

Misalnya buat kamu yang rajin main Twitter nih ya.

Jumbo bisa menghapus tweet lama kamu lalu memindahkan salinannya ke memori penyimpanan iPhone kamu.

Dari aplikasi ini kamu juga bisa mengatur seberapa banyak tweet yang mau kamu hapus.

App Store

Pilihan untuk menghapus tweet dalam periode tertentu

Baca Juga : 3 Rekomendasi Game Offline yang Wajib Dicoba, Ga Perlu Internet

Ada pilihan sesuai periode waktunya, mulai dari 1 hari sampai beberapa bulan yang lalu.

Tapi karena ada batasan tertentu dari Twitter, kamu cuma bisa menghapus maksimal 3.200 tweet dalam sekali coba.

Kamu harus menunggu beberapa hari lagi untuk bisa menghapus tweet lama setelah terkena limit itu.

Satu hal lagi, kamu juga bisa pakai aplikasi ini untuk menghapus status lama kamu di Facebook atau history search kamu di Google.

Buat kamu pengguna iPhone, langsung aja download Jumbo di bawah ini.

Download Jumbo di App Store.

Selamat mencoba.(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya