Redmi Note 7 Seharga Rp 2 Jutaan Bisa Dibeli Di Indonesia Mulai Besok

Selasa, 26 Maret 2019 | 11:45
GSM Arena

Redmi Note 7 Bisa Dipesan Mulai Tanggal 27 Maret Di Indonesia

Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah

NexTren.com -Smartphone murah dengan segudang fitur memumpuni yang banyak dibicarakan masyarakat,yakni Redmi Note 7, akan segera tersedia besok di Indonesia.

Telah diketahui, bahwa harga Redmi Note 7akan dibanderol di Indonesia untuk 3GB RAM + 32 GB ROM seharga Rp. 1.999.000 dan 4GB RAM + 64GB ROM seharga Rp. 2.599.000.

Kedua varian tersebut, akan mulai tersedia di situs remi Xiaomi, Mi.com, dan seluruh gerai Mi Store pada tanggal 27 Maret 2019.

Selain itu, Redmi Note 7 juga bisa dipesan mulai tanggal 27 Maret eksklusif di Lazada, dan juga pada tanggal 29 Maret di JD.ID.

Baca Juga : 5 Hal Menarik Dari Redmi Note 7 yang Harus Kamu Ketahui, No. 3 Gokil!

Dengan merogoh kocek hanya 2 juta, kamu sudah bisa memiliki smartphone yang memilikikamera belakang canggih beresolusi 48 MP + 5 MP dan kamera depan 13 MP

Selain itu, tampilan layar pada hape ini memiliki layar luas dengan poni (dot drop) berukuran 6,3 inci beresolusi Full HD+ dengan rasio layar ke bodi 19,5:9.

Untuk dapur pacunya sendiri, Redmi Note 7 memiliki chipset Snapdragon 660 dengan maksimum kecepatan sampai 2,2 Ghz.

Hape ini memiliki daya baterai awet sebesar4000mAh yang didukung pengisian daya cepat (Quick Charge 4).

Baca Juga : Spesifikasi Redmi Note 7 Kamera 48MP Murah Hadir Di Indonesia

Sistem operasi yang dijalankan pada Redmi Note 7 sudah Android Pie dengan MIUI 10, juga mendukung Dual SIM Hybird, USB Type-C, IR Blaster, dan lubang 3.5mm audio jack.

Pada keamanan hape ini, Redmi Note 7 didukung pemindai sidik jari di belakang layar dan AI Face Unlock.

Gimana sobat NexTren.com? sudah siap untuk memesannya?

Pastinya, persaingan pasar smartphone entry-level di Indonesia akan semakin seru karena kehadiran hape ini. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya