Kamera Baru Leica Q2 Resmi Masuk Indonesia Dengan Harga 80 Juta Rupiah

Rabu, 20 Maret 2019 | 10:59
Leica-Camera.com

Leica Q2

Laporan Wartawan Nextren, Prihastomo Wahyu Widodo

Nextren.com -Leica Q2, seri kamera terbaru dari Leica telah resmi diluncurkan ke pasar Indonesia.

Seri kedua dari Leica Q ini akhirnya masuk ke Indonesia setelah secara global dirilis awal bulan lalu.

Kamera maha-canggih ini dihargai hingga Rp 80 jutaan. Dengan harga ini, pastinya Leica punya target pasar tersendiri.

Mirip dengan seri sebelumnya, Leica Q2 ini masih menggunakan lensa 28mm F1.7.

Baca Juga : Kamera Leica Selamatkan Seorang Jurnalis Dari Pecahan Peluru Di Suriah

Leica-camera.com

Leica Q2 dengan holster

Yang baru dari seri ini adalah, bodi kamera ini didesain lebih kuat dan tahan debu.

Bodi kokoh dan tahan debu ini juga akan mampu menahan cipratan air. Akan tahan di segala kondisi.

Leica Q2 juga memakai sensor yang lebih tinggi yaitu hingga 47,3 MP.

Sensor tingkat tinggi itu memungkinkan Leica Q2 untuk merekam video di resolusi 4K.

Teknologi viewfinder dengan OLED EVF dan penyempurnaan autofocus juga jadi pembeda dengan seri sebelumnya.

Baca Juga : Mirrorless Sony a6400 Punya Autofokus Cuma 0,02 Detik, Harga Rp 13 Juta

Untuk pelengkap, ada mikrofon stereo, slot kartu memori SDXC dan juga kemampuan akses WiFi.

Dengan harga yang mencapai Rp 80 juta, Leica menargetkan pasar profesional dan pebisnis untuk mendukung karya mereka.

Sudah mulai dijual sejak 19 Maret lalu, apakah kamu tertarik membelinya?.(*)

Leica-camera.com

Leica Q2

Tag

Editor : Kama