Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah
NexTren.com- Akhirnya para Mi Fans bisa sedikit berbahagia, pasalnya pihak Redmi telah mengkonfirmasi jadwal peluncuran Redmi Note 7 Pro.
Dilansir dari Gsmarena, lewat situs Weibo CEO Redmi,Lu Weibing, mengatakan bahwa Redmi Note 7 Pro akan hadir di India mulai minggu depan.
Selain itu, Lu Weibing juga mengunggah sebuah gambar bocoran tentang Redmi Note 7 yang akan memakai kamera belakang 48 MP.
Sensor kamera pada ponsel tersebut berbeda dari pendahulunya, bukan lagi memakai sensor GM1 milik Samsung yang tersemat di Redmi Note 7, kali ini memakai sensorSony IMX586.
Baca Juga : Redmi Note 7 Cetak Penjualan Sebanyak 1 Juta Unit Selama Sebulan
Perubahan sensor itu, diharapkan mampu meningkatkan hasil jepretan ponsel tersebut.
Rumor terbaru, Redmi Note 7 akan dipersenjatai chipset Snapdragon 670 atau 675 sebagai dapur pacunya.
Selain itu, ponsel tersebut nantinya akan memiliki pemindai sidik jari dibawah layar dan peningkatan kapasitas RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128GB.
Redmi Note 7 Pro juga diprediksi menggunakan IPS LCD dengan bentang layar 6,3 inci dengan resolusi Full HD+.
Baca Juga : Oppo F11 Pro Pesaing Redmi Note 7 Yang Juga Mengusung Kamera 48 MP
Jika rumor itu menjadi kenyataan, dipastikan harga yang akan dibanderol akan jauh lebih mahal dari pendahulunya, Redmi Note 7.
Redmi Note 7 (4/64 GB) sendiri, dibanderol dengan harga $200 atau sekitar Rp. 2,8 juta.
Maka bisa diasumsikan, Redmi Note 7 Pro (6/64 GB) akan dihargai sebesar$240 atau sekitar Rp. 3,3 Juta.
Mari kita nantikan kabar selanjutnya ya gengs. (*)