Pemerintah China Monitor Lokasi Mobil Elektrik, Dibantu Pabrik Mobil

Senin, 03 Desember 2018 | 21:59
geomarketing.com

Mobil elektrik

Laporan Wartawan NexTren, David Novan Buana

NexTren.com - Informasi mengenai penduduknya adalah satu hal yang dipegang erat oleh pemerintah Republik Rakyat China, termasuk mobil yang digunakan.

Menurut laporan dari Associated Press, pemerintah China memiliki akses untuk memonitor data lokasi dari mobil elektrik di negaranya.

Menariknya, data tersebut diberikan langsung oleh pembuat mobil itu sendiri,diteruskan langsung ke pusat monitor milik pemerintah.

Baca Juga : Peneliti Dari China Ubah Gen Bayi Yang Baru Lahir, Dunia Medis Berang

Setidaknya ada lebih dari 200 pabrikan pembuat mobil elektrik, baik milik nasional maupun asing, ikut serta dalam memberikan data yang tergolong personal tersebut.

Data tersebut diberikan ke pusat monitor yang diantaranya disebut sebagaiThe Shanghai Electric VehiclePublic Data Collecting, Monitoring and Research Center dan jugaNational Big Data Alliance of New Energy Vehicles.

Laporan yang didapatkan dari AP menyebutkan bahwa informasi mengenai posisi mobil serta beragam data lain dikumpulkan untuk meningkatkan keamanan publik.

Hal ini juga diambil untuk mencegah terjadinya penipuan terhadap program subsidi mobil elektrik yang diberikan oleh pemerintah.

Program tersebut bertujuan untuk mendorong masyarakat untuk beralih ke mobil yang lebih ramah lingkungan tersebut, dengan cara memberikan diskon yang besar ketika membelinya.

Meskipun alasan mengapa data tersebut mampu menunjukkan lokasi mobil secara real time masih menjadi misteri, karena terlihat tidak berhubungan dengan pengecekan subsidi.

Sistem untuk memonitor kendaraan berbasis listrik tersebut ternyata sudah cukup lama ada, yaitu mulai dari 2017 lalu.

Baca Juga : CCTV Berbasis AI Di China Buat Kesalahan, Buat Malu Seorang CEO

Data yang bisa diketahui oleh pemerintah China berkat diberikannya akses untuk informasi tersebut dari pabrik mobilnya langsung juga cukup luas.

Tidak hanya posisinya saja yang bisa dilihat, staff dari pusat monitor bisa pulamengklik mobil tersebut untuk mendapatkan data lain yang lebih detail.

Beberapa contoh datanya adalah jenis mobil dan modelnya, berapa jarak yang telah ditempuhnya, dan juga berapa sisa dari listrik yang ada di dalam baterai.

Aksi monitoring seperti ini tidak hanya berguna untuk memata-matai, tetapi juga sangat ampuh untuk menjadi bukti ketika mobil tersebut digunakan untuk kejahatan.(*)

Editor : Kama

Sumber : Slashdot

Baca Lainnya