Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
Nextren.grid.id – Google menjadi jawaban atas setiap masalah kehidupan.
Pengguna iOS pun kini layak berbahagia, sebab Google menawarkan layanan baru.
Layanan baru ini ditandai dengan hadinya fitur penelusuran yang menarik.
Dikutip dari laman phoenarena, Google baru saja mengumumkan inovasi baru.
(BACA:Replika Nokia Pisang Cuma Dijual Rp 300 Ribuan, Siapa yang Mau?)
Pengguna iOS yang melakukan penelusuran lewat Google mulai bisa menikmati ekstensi iMessage.
Mencari gambar, berbagi GIF, penelusuran restoran dan video jadi bisa langsung dikirim ke teman lewat aplikasi perpesanan Apple yang bernama iMessage.
Dengan ikon Food dan Nearby, pegguna pun dapat berbagi lokasi favorti dan membagikannya lewat percakapan dengan mudah.
(BACA:Cara Sembunyikan Foto Pribadi WhatsApp Agar Tak Disalahgunakan)
Selain itu, tersedia juga layanan menemukan dan mengeksplorasi halaman web manapun lewat aplikasi Safari.
Jadi, saat pengguan berbagik laman web lewat Google, aplikasi akan menampilkan saran dan konten terkait yang berkaitan dengan laman sebelumnya.