Follow Us

Video Waktu Powerbank Terbakar di Pesawat Saat Disimpan Dalam Kabin

Kama - Senin, 26 Februari 2018 | 14:59
Momen saat powerbank terbakar saat di dalam pesawat
Weibo

Momen saat powerbank terbakar saat di dalam pesawat

— ChinaAviationReview (@ChinaAvReview) February 25, 2018 Tidak disebutkan merek ataupun jenis dari powerbank tersebut. Menurut pihak maskapai, saat terbakar powerbank tidak sedang digunakan.

Sebagaimana kita ketahui, kebanyakan maskapai penerbangan melarang penumpang untuk membawa powerbank ke dalam pesawat. Terutama powerbank yang memiliki kapasitas besar, seperti di atas 50ribu mAh.

Sedangkan powerbank berukuran sedang juga dilarang untuk dibawa ke dalam bagasi pesawat, dan harus dibawa ke dalam kabin yang memiliki tekanan udara stabil.

Powerbank kebanyakan mengusung baterai lithium ion yang memang memiliki kecenderungan untuk mudah terbakar.

Yang bisa menyebab powerbank terbakar adalah benturan, penggunaan yang tidak tepat, atau terekspos dalam suhu yang panas.

Mengingat kejadian tersebut saat pesawat masih di darat, kemungkinan besar penyebabnya justru dipicu saat pemiliknya masih belum masuk ke dalam pesawat.

Bisa jadi powerbank tersebut terkena sinar matahari langsung saat masih dalam perjalanan menuju ke bandara, ataupun sempat jatuh terbentur sebelumnya.

(BACA: MWC 2018 -Tahun Ini Bakal Panen Hape Murah Android Oreo (Go Edition))

Kejadian powerbank meledak atau terbakar merupakan kejadian yang cukup sering terjadi, di mana pada akhir bulan Januari lalu juga ada kasus di mana powerbank yang terbakar di dalam pesawat. Sama seperti kasus di Tiongkok ini, pesawat dari maskapai Rusia tersebut sedang berada di darat saat api membakar kabin. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest