Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
Nextren.grid.id – Vendor asal Tiongkok, Xiaomi terus menunjukkan eksistensi.
Belum lama ini, perusahaan tersebut meluncurkan Xiaomi Mi 6X atau yang disebut Xiaomi Redmi S2
Penggunaan salah satu nama hape tersebut tergantung pada masing-masing negara.
Dan seri Redmi S2 tampaknya akan menyasar negara Eropa.
(BACA:LumiWatch, Jam Tangan Pintar yang Sulap Lengan Jadi Layar Sentuh)
Hal ini ditunjukkan dengan munculnya bocoran handset yang konon belum resmi tersebut di Republik Ceko.
Dikutip dari laman gsmarena, wujud Xiaomi Redmi S2 yang muncul konon merupakan unit pra-produksi.
Meskipun begitu, penampakan handset tersebut cukup menarik perhatian.
(BACA:Perbandingan Spek Meizu M6 dan Xiaomi Redmi 5A, Mantap Mana?)
Dalam foto, model Xiaomi Redmi S2 tak jauh beda dari pada handset kebanyakan.
Untuk jeroan pun dirasa cukup mumpuni.