Follow Us

YouTube Remix Siap Gantikan Google Play Music yang Mati di Tahun 2019

Husna Rahmayunita - Rabu, 25 April 2018 | 16:15
Google Paly Music vs YouTube Remix
phonearena

Google Paly Music vs YouTube Remix

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – Streaming musik menjadi hal menarik bagi beberapa orang, khususnya anak muda.

Dengan musik, kebutuhan hiburan murah dan tidak repot bisa didapatkan.

Namun, ada fakta baru yang cukup menarik perhatian.

Dikutip dari laman phonerena, Google Play Music kabarnya akan mati di tahun 2019.

(BACA: Perbandingan Asus Zenfone Max Pro (M1) dan Xiaomi Redmi Note 5, Mantap Mana?)

Aplikasi musik andalan Google tersbeut kemudian akan digantikan dengan YouTube Remix.

Namun sampai sekarang belum dijelaskan secara pasti kapan waktu tepatnya.

Google telah mengumumkan kesepakatan dengan label musik besar untuk peluncuran YouTube Remix.

(BACA: Samsung Patenkan AR Emoji Untuk Panggilan Video Face Time, Canggih!)

Perusahaan pun kemudian memberikan pilihan untuk Google Play Musik yang memiliki playlist 40 juta lagu.

YouTube Remix akan memanfaatkan katalog musik YouTube dan menawarkan fitur seperti yang tersedia di Google Play Music sebelumnya.

Editor : Wahyu Subyanto

Latest