Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
Nextren.grid.id – Menggunakan media sosial harus bijak dalam mengambil risiko.
Karena tidakan kejahatan tidak hanya muncul di dunia nyata, tapi juga dunia maya.
Berbagai motif pun banyak dilakukan oknum untuk mendapatkan keuntungan pribadi.
Facebook sebagai media sosial favorit tentunya tidak lepas dengan berbagai motif penipuan.
Untungnya, aplikasi yang didirikan Mark Zuckerberg tersebut tak tinggal diam.
(BACA:Ingin Simpan Instastory Teman Lewat Hape Android? Lakukan Hal Ini!)
Dilansirdari laman theverge, mulai minggu ini Facebook akan menurunkan eksistensi fitur umpan keterlibatan yang mendorong pengguna untuk melakukan tindakan like, tag, comment dan share.
Algoritma Facebook untuk menandai teman memang sudah menjadi algoritma yang diprioritaskan Facebook.
Bahkan hal tersebut mampu menutupi feed penting lainnya.
Postingan yang meminta bantuan, saran, rekomedasi, amal, dan meminta saran tidak akan terpengaruh dengan kebijakan baru Facebook.
Facebook akan memilah dan memilih ratusan ribu postingan untuk mendeteksi berbagai jenis umpan keterlibatan.