Follow Us

Nintendo Tidak Tutup Kemungkinan Tinggalkan Bisnis Console Game

David Novan Buana - Minggu, 06 Januari 2019 | 19:40
President Nintendo, Shuntaro Furukawa dan mantan President Nintendo, Tatsumi Kimishima.
nintendolife.com

President Nintendo, Shuntaro Furukawa dan mantan President Nintendo, Tatsumi Kimishima.

Laporan Wartawan NexTren, David Novan Buana

NexTren.com - Nintendo adalah nama yang telah bergelut di bisnis mesin console game semenjak dimulainya masa keemasan gaming di era 80-an.

Perusahaan game raksasa global ini telah memenangkan persaingan dengan beragam mesin lain, seperti Sega dan Atari.

Namun secara mengejutkan President Nintendo ternyata tak menutup adanya kemungkinan perusahaan tersebut hengkang dari bisnis ini.

Melalui wawancara dengan Nikkei di Jepang, Shuntaro Furukawa selaku President Nintendo memberikan pernyataan yang mengejutkan tersebut.

Baca Juga : Nintendo Menangkan Tuntutan $12 Juta Melawan Website Game Bajakan

Tentu saja tidak berarti saat ini juga Nintendo akan meninggalkan arena persaingan console yang ketat antara Nintendo, Xbox, dan PlayStation.

Menurut Shuntaro, Nintendo bisa beralih bisnis dari membuat game dan console tradisional menuju pembuatan game untuk smartphone.

Inovasi yang dibutuhkan untuk membuat game di smartphone saat ini menunjukkan perkembangan yang begitu pesat.

Tidak seperti pasar console yang inovasinya harus dibuat sendiri oleh perusahaan pemiliknya, pada game smartphone semuanya dibuat secara terbuka.

Baca Juga : Youtube Dikabarkan Bakal Segera Hadir di Nintendo Switch Bulan Ini

Berkat pesatnya perubahan teknologi di smartphone saat ini dan kemampuannya semakin mendekati mesin console, maka Shuntaro tidak tutup kemungkinan untuk berkonsentrasi penuh di sana.

Selain itu menurutnya bisnis di game smartphone memiliki keuntungan yang terus mengalir.

Soalnya, game smartphone berbasis pada penjualan mikro, tidak seperti console yang bergantung pada penjualan mesin dan game.

Baca Juga : Nintendo Patenkan Casing Hape Model Game Boy yang Bisa Dibuat Main

Shuntaro menegaskan bahwa Nintendo tidak terlalu terpaku pada consolenya, hanya saja saat ini mereka sedang fokus pada pengembangan game Nintendo Switch.

Berkat console yang unik tersebut, perusahaan game tersebut mampu membawa "Nintendo Experience" kepada penggemarnya di seluruh dunia.

Bentuk gamenya yang berbeda dengan kedua console saingannya tentu saja akan membuat pasar game smartphone menjadi meriah, bila Nintendo memang memutuskan untuk fokus di sana.

Terutama untuk game yang mengutamakan kebersamaan atau dimainkan bersama keluarga dan teman, seperti Super Smash Brothers yang sangat seru untuk dimainkan.

Begitu juga dengan game eksklusifnya yang tidak mungkin pindah ke console lain, seperti Xenoblade Chronicles dan tentu saja Mario.(*)

Source : HardOCP

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest