Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

DJI Osmo Pocket, Punya Gimbal 3-Axis Tapi Hanya Seukuran Tangan

Rezky Amaliah - Kamis, 29 November 2018 | 17:00
DJI Osmo Pocket
Engadget

DJI Osmo Pocket

Laporan Wartawan NexTren, Rezky Amaliah

NexTren.com - Menurut kabar yang beredar, DJI akan meluncurkan Osmo model terbarunya pekan ini.

Diberi nama Osmo Pocket, kali ini DJI menciptakan gebrakan baru soal stabilizer.

Sama seperti seri Osmo sebelumnya, Osmo Pocket memiliki peredam goyangan (stabilizer) berupa gimbal 3-axis.

Uniknya, fiur-fitur yang dimiliki oleh seri Osmo sebelumnya ternyata diadopsi ke Osmo Pocket dalam bentuk yang lebih kecil.

Baca Juga : Membuat Video Kekinian Hanya Pakai Hape dan DJI Osmo Mobile 2

Sesuai dengan namanya, Osmo Pocket berukuran ringkas sehingga muat dalam genggaman tangan dan bisa masuk ke saku celana dengan mudah.

Ukuran Osmo Pocket pun lebih mungil daripada kamera di seri DJI Osmo sebelumnya.

Dikutip dari The Verge, kabarnya kamera gimbal mini ini akan mulai dipasarkan pada 15 Desember mendatang.

Harganya yakni 349 dolar AS atau sekitar Rp 5 juta.

Baca Juga : Drone DJI Mavic 2 Pro dan Zoom, Bisa Rekam Video Sambil Zoom

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x